Cara Menghapus Pertemanan Mobile Legends

Sering merasa kesal dengan teman mobile legend yang copo saat diajak main bareng? berikut cara menghapus pertemanan mobile legends. Dengan begitu kamu dapat memilih teman-teman yang jago saja untuk dapat kamu invite di dalam pertandingan peringkat. Sehingga mereka tidak akan menjadi beban untuk team kamu.

Dengan cara ini juga kamu bisa mengurangi jumlah pertemanan yang sudah penuh, karena jika list pertemanan sudah penuh tentu kamu tidak akan bisa invit teman baru lagi. Maka dari itu kamu diharuskan menghapus teman terlebih dahulu yang sekiranya cocok untuk kamu hapus, sehingga kamu dapat invite teman mobile legends baru lagi. Berikut adalah cara menghapus pertemanan mobile legends dengan mudah dan cepat.

Baca juga : Cara Menyerah Di Mobile Legend

Cara Menghapus Pertemanan Mobile Legends

  1. Silakan kamu masuk terlebih dahulu ke game mobile legends hingga muncul seperti gambar dibawah ini.

  2. Selanjutnya klik yang saya beri kotak merah pada gambar dibawah ini.

  3. Kemudian kamu klik pada menu Teman Game seperti gambar dibawah ini.

  4. Setelah itu silakan kamu pilih teman yang mau dihapus, setelah memilih silakan kamu klik gambar tong sampah yang ada di setiap sebelah menu chatting teman.

  5. Selesai, sekarang kamu sudah berhasil menghapus pertemanan di mobile legend.
Itulah cara menghapus teman di mobile legends, kamu bisa mencari teman yang lebih hebat dari sebelumnya. Sehingga bisa kamu rekrut ketika bermain mobile legends, tentunya diharapkan tidak newbie ya sobat. Biar tidak jadi beban di tim kamu, maka dari itu kamu cari sekiranya teman mobile legend yang sudah mempunyai peringkat master, grand master, epic, hingga legend. Dengan begitu kamu akan mudah untuk menang terus apabila mempunyai kawan yang satu peringkat dengan kamu.


Untuk mengundang teman saat hendak bermain bareng di pertandingan peringkat, kamu diharuskan mempunyai level 1 peringkat di bawah teman kamu. Semakin tinggi ya semakin bagus, namun jika peringkat kamu selisih 2 tingkat dengan teman mobile legend kamu tentu saja kamu tidak dapat mengundang teman tersebut. 

Misalkan peringkat kamu saat ini master, hendak mengundang teman yang peringkat epic, tentu saja tidak akan bisa dan tulisannya teman diluar jangkauan. Sehingga kamu hanya bisa mengundang teman yang mempunyai peringkat grand master, yang satu peringkat diatas kamu. Jadi selamat mencoba, jangan lupa ikuti tips diatas ya biar bisa punya teman yang hebat-hebat. Terima kasih sudah berkunjung dan jangan lupa membaca artikel lainnya mengenai game mobile legends di blog saya ini.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Acc Permintaan Teman Di Mobile Legend

Inilah Cara Main Sniper 3D Assassins

Cara Login dan Logout Point Blank Mobile Terbaru